Thursday, June 14, 2012

Teliti dulu sebelum mendownload

Selama saya mengenal internet dan download mendownload jadi sering saya mendownload di internet,sering pula saya mengalami kendala kendala yang terjadi ketika mendownload.Mungkin juga pernah kalian alami.Saya yakin mendownload lebih merepotkan daripada hanya meminta kepada teman yang sudah punya yang kita inginkan.Namun itu kita tidak tahu harus tanya kepada siapa yang punya software atau apa yang kita inginkan.

Download adalah aktifitas utama bagi pengguna inet. Tanpa mendownload kegunaan inet jadi kurang maksimalkan. Kalo inet hanya untuk browsing dan facebookan saja.


Masalah masalah yang di jumpai bisa bermacam-macam.Diantaranya sebagai berikut :

1)Susah menemukan link download di google.

Sebelum mendownload pastinya kita mengGoogling dulu,untuk mendapat link download file yang akan kita download.Dan ini tidak mudah.Butuh ketelitian dan kesabaran.Karena banyak yang berbayar tetapi ada juga yang free.Ada yang cuma demo atau trial ada juga yang full.Saran dari saya untuk mencari game pc/software kita harus mengetik di google dengan menambahkan kata "full" atau dan "free".

 Tak selamanya mencari di google itu mudah lho. Kadang kita mendapat sites yang menyebutkan sama dengan apa yang kita cari,tetapi setelah kita klik dan buka ternyata "file is not found".


Saya bisa menghabiskan waktu berjam jam untuk menemukan software yang saya inginkan tetapi kadang juga sama sekali tidak berhasil.
2)Link download sudah mati

Nah ini sangat fatal sekali.Jika kita sudah menemukan di google dan akan membuka link menuju link download jangan berharap banyak dulu.Karena sering saya mengalami file yang udah di hapus. Ini terjadi karena awal tahun di terapkan peraturan SOPA & PIPA . Ini pun berdampak besar bagi komunitas on line indonesia.

Dan pernah saya memdapat informasi karena ada orang yang mengcopy paste link download nya ke web blog nya dia.Bisa jadi.

3)Kecepatan download yang pelan.

Setelah kita mengGoogling dan mendapatkan link yang file nya masih aktif.Langkah berikutnya adalah mendownload. Disini mungkin sudah banyak yang tahu. Saya menyarankan bagi yang belum tahu.Pakailah Internet Download Manager. Karena dengan IDM membuat download jadi lebih aman . Sangat menyenangkan bagi mereka yang punya pc/laptop yang ada internetnya dirumah. Karena jika di warnet tak selamanya cepat kadang juga pelan,sering saya mengalami gagal total download di warnet, Ditambah lagi billing / pembayarannya nambah terus lagi. Kalau dirumah udah gratis walaupun pelan bisa kita tinggal tidur sebentar atau bercanda bersama keluarga.

Yang paling pahit dari istilah pelan adalah koneksi internet yang mendadak mati.Di IDM pun kadang ada file download yang bisa di resume , ada juga harus di ulang dari nol.

4)file rar/zip yang dipassword , file rar/zip yang di lindungi oleh password tetapi setelah di telusuri tidak ada yang tahu akan passwordnya atau tidak di cantumkan password rar nya di web penyedia layanan download tersebut. Kejadian ini yang paling merepotkan.Jika file cuman dibawah 100 MB itu mungkin tidak begitu masalah , tapi jika file cukup besar hingga 4 GB itu baru sangat mengecewakan. Karena jika ada software buat membongkar password rar , itu hanya ampuh jika password dengan 3 angka,nah padahal tidak mungkin itu . Jika password itu panjang maka software pembongkar password akan memproses sangat lama. Walaupun lama ujung ujung nya not found. Apes deh, Nah maka dari itu teliti dulu sebelum mendownload . Apakah rar nya di password,jika di passowrd harus tahu apa password nya .



Selain masalah gagal atau berhasil ketika mendownload. Yang paling penting dalam mendownload software ialah software tersebut gratis atau berbayar.Itu yang paling sulit membedakan. Tetapi biasanya jika berbayar tertera di situs penyedia nya. Atau kadang bilang nya full version tetapi padahal tidak free. Sering penipuan terjadi.

Ada ciri lain. Kalau suatu software di ikuti dengan kata beta. Berarti software tsb belum full version, karena arti dari beta adalah software uji coba.


Nah demikian ulasan tentang duka nya dalam download mendownload di dunia internet.Saya harap anda lebih waspada dan teliti sebelum mendownload .

No comments: